Minggu, 07 April 2013

Student Conference 2012

Aku adalah orang yang supel, cerewet, suka cengegesan, suka bercanda dan terlihat jarang serius, karena hal inilah sampai saat ini aku masih terlihat lebih muda, hehehhee.... Tapi sesungguhnya kalo dalam hal pelajaran di kelas aku cukup serius... walo kalo ngantuk di kelas pas kuliah aku akui aku sering makan camilan atau makan permen, hehehhe... ampun sesungguhnya itu aku lakukan biar mataku tetep bisa kebuka... Budi, itu namaku. Walo keliatan kayak cowo, krna sering banget orang ngira kalo aku boong pas nyebutin nama. Entah main set mereka kalo BUDI itu pasti cowo gitu. 
 
Aku memiliki seorang teman, yang kali ini aku bersamanya menggarap lomba essay di Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada... Waw ajang lomba yang kami ikuti ini sangat keren,... Nama temenku ini Agust, nama temenku ini juga cowo, padahal kita berdua adalah cewe loe...
 
Menjelang pengumpulan karya H-7 hari saat itu, Budi am Agust baru menyusun pembuatan essay dengan tema kearifan lokal. Lokal wisdom gtuh,... Pendaftaran dan pengiriman berkas pas kami lakukan pada detik-detik terakhir... Dan siapa sangka kami berdua akhirnya lolos dalam lomba tersebut sebagai 10 Finalis Lomba Essay dan kami diundang untuk mengikuti rentetan acara pada tanggal 15 Desember 2012. 
Suatu kebanggaan bagi kami berdua bisa sebagai salah satu peserta Student Conference itu. Kami di sana bersama finalis dari Universitas lainnya. Ada Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, Institut Teknologi Bandung, dll...
Berdasarkan hasil konfrensi itu, dari tim kami berhasil memberikan satu kontribusi dalamsebuah klausa di dalam hasil konfrensi tersebut. 
Walaupun tanpa mendapatkan juara, karena pada lomba ini kategori juara hanya dua, yaitu The Best Paper dan The Best Team. 
 
Pada saat saat di Yogja, kami menginap di Ishiro Kencana Hotel, kami sampai tanggal 14 Desember 2012  tepatnya pagi jam stengah 8. Setelah itu Budi dan Agust fotocopy berkas dan siap2 untuk mencari lokasi lomba di kampus FEB UGM. Selama acara lomba kami berdua temani oleh 2 orang teman kami, Keke dan Marin. Keke dan Marin nganterin jalan-jalan untuk beli oleh-oleh, nyobain makanan, termasuk berkunjung untuk makan es krim di Raminten pada tanggal 14 Desember. Makasi aku ucapkan buat dua teman yang amat baik... Makasi teman... :*

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar